Tips Memilih Warna Makeup untuk Neutral Undertone
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Pemilik Undertone Neutral? Harus Banget Ikuti Tips Makeup Serta Pemilihan Warna yang Cocok Berikut Ini
Pemilihan warna dalam makeupsangat penting dan jangan sampai kamu asal memilih warna hanya karena menyukainya saja. Kamu harus pintar-pintar memilih warna mana yang sesuai dengan acara yang akan kamu hadiri, pakaian, dan lebih detail lagi yang cocok dengan undertone kulitmu.
Betul sekali! Memilih warna dalam makeup, tak hanya memikirkan kecocokannya dengan warna pakaian atau warna kulitmu saja. Lebih dalam, kamu harus menyesuaikannya dengan undertone kulitmu. Ini penting, agar makeupmu tidak terlihat bertabrakan atau menjadi abu karena tidak sesuai ketika dipadukan pada kulitmu.
Terutama bagi pemilik undertone neutral, yang tidak memiliki warna pasti seperti undertone warm atau cool. Terkadang malah jadi abu, terkadang malah jadi kuning kecoklatan. Aduh, kalau sudah begitu pasti jadi pusing.
Nggak perlu pusing lagi, berikut ini kiat menyesuaikan makeup bagi para pemilik undertone neutral!
Warna Base Makeup
base make up untuk make up sesuai undertone/Photo by unsplash.com/@raphaellovaski |
Untuk warna base makeup, pemilik undertone neutral bisa memilih warna base makeup beige, expresso, walnut serta N untuk memilih foundation atau bedak. Warna-warna ini merupakan tengah-tengah dan perpaduan netral antara warm, dan cool. Jangan lupa sesuaikan lagi dengan skintonemu ya, Beauties!
Warna Eyeshadow
Dalam memilih warna eyeshadow, kamu bisa memilih kombinasi spektrum warna dingin atau hangat. Misalnya kamu bisa pilih warna abu-abu agak gelap untuk bagian mata dalam, atau memilih coklat pastel yang cenderung seperti coklat moka, milo, cream maupun cokelat latte. Tetapi, kamu harus menghindari memakai warna cokelat tua ya, karena ini akan membuatmu kulitmu terlihat kusam.
Warna Lipstick dan Blush On
Kalau soal warna lipstick serta blush on, keduanya harus disesuaikan dalam satu nuansa agar lebih serasi serta memancar dengan baik. Undertone neutral, memang memilih pilihan luas antara warm dan cool, tetapi tidak semuanya bisa cocok begitu saja.
Kamu harus pintar-pintar memilih warna makeup yang berada di paduan cool dan warm. Pilih warna tengah yang memiliki kesan warm, tetapi juga memiliki nuansa cool di dalamnya. Seperti warna coral atau warna burgundy muda. Ini disesuaikan lagi dengan skintonemu juga ya.
Selamat mencoba tips makeup untuk pemilik undertone neutral di atas ya, Beauties!
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar